Infonews|Mentawai - Progres pembangunan jalan lingkar Desa bukit Pamewa pada kegiatan TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai, perencanaan awal sepanjang 6000 meter, karena adanya efisiensi anggaran, maka hanya bisa di bangun sepanjang 3000 meter.
Hal demikian di ungkapkan, Kepala Dinas PUPR Mentawai, Asmen Simanjorang kepada media saat peninjauan lokasi pembangunan jalan lingkar Desa Bukit Pamewa bersama Tim Wasev Mabes TNI-AD.
Meski demikian, pembangunan jalan ini akan terus berkelanjutan dan jalan yang di buka sepanjang 3000 meter ini memiliki lebar 12 meter beserta salurannya. Anggarannya bersumber dari APBD Mentawai.
"Kita berharap dengan di bukanya akses jalan yang di lakukan satgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai, perekonomian masyarakat di Desa Bukit Pamewa, Sipora Utara secara umum memberikan dampak kesejahteraan" harap Asmen kepada media, Rabu (26/2/2025).
Seperti diketahui akses jalan merupakan urat nadi perekonomian masyarakat dan akses jalan yang belum terbuka, pihaknya akan terus berupaya untuk membuka, agar seluruh jalan dapat terhubung satu dengan lainnya.
Dia menyebut, akses jalan yang di bangun satgas TMMD sudah banyak di buka, dinharapkan pada tahun 2026-2027 paling bisa di lakukan pengerasan, namun semua ini kembali soal kemampuan anggaran yang tersedia.
Terkait dengan pengerasan jalan, pihaknya terus berupaya untuk melakukan peningkatan jalan yang sudah di buka dengan menyesuaikan keuangan daerah, tuturnya.
Dia menjelaskan, untuk diwilayah Sipora tahun 2014 yang berlokasi di Dusun Berkat melalui desa sudah di lakukan pengerasan sekitar tiga tahun yang lalu. RSUD-kantor camat Sipora Utara sudah juga di lakukan pengerasan, dimana saat itu sudah 10 tahun yang lalu jalan yang dibuka satgas TMMD.
Ditahun 2023 juga sudah di lakukan pembangunan jalan menuju lokasi tempat pembuangan sampah yang juga merupakan pembukaan jalan yang di laksanakan satgas TMMD.
Dikatakan, pengerasan jalan di luar wilayah Sipora yang di buka satgas TMMD sudah banyak seperti di Desa Muara Taikako termasuk di Kecamatan Siberut Selatan pembangunan jalan dari Simpang Maileppet-Desa Saliguma, (Ers).
Editor : Tim Redaksi
Post a Comment