Pengerjaam MCK Capai 70 Persen, Zulfahmi : Terima Kasih Satgas TMMD

 

Infonews|Mentawai - Pembangunan MCK yang di kerjakan satgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai di Dusun Subur, Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai capai 70 persen.


MCK yang di bangun satgas TMMD yang sudah mencapai 70 persen kondisi pembangunannya itu milik Bapak Zulfahmi warga Dusun Subur, Desa Bukit Pamewa.


Anggota satgas TMMD ke-123, Serda Iqbal menyebut, jumlah pembangunan MCK di wilayah Desa Bukit Pamewa sebanyak 10 unit, saat ini yang sudah mencapai bobot pengerjaannya 70 persen masih satu unit.


“Pembanguan MCK penting, sebab miliki peran vital untuk memenuhi kebutuhan warga itu, diharapkan  fasilitas MCK yang di bangun ini, masyarakat lebih mudah dalam menerapkan pola hidup sehat,”ucap Serda Iqbal, Rabu (26/2/2025).


Lebih lanjut, Serda Iqbal menuturkan, pembangunan MCK ini melibatkan warga setempat yang di lakukan secara gotong royong, dimana kondisi 70 persen tersebut sudah terpasang lantai, dinding dan atap.


Dalam pengerjaan MCK ini, masyarakat sangat antusias ikut serta membantu kegiatan yang di lakukan Satgas TMMD ke- 123,Kodim 0319/Mentawai.


Penerima bantuan MCK, Zulfahmi menyampaikan terima kepada satgas TMMD dan warga setempat yang telah ikut membantu pengerjaan MCK, dimana kondisi sudah 70 persen.


"Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah memberikan bantuan pembangunan MCK ini, sehingga bisa kami memiliki fasilitas yang layak dan sehat" pungkasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi



Label: ,

Post a Comment

[facebook]

Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.