Latest Post

 

Wako Fadly Amran meninjau pengerjaan rehabilitasi saluran drainase di Kelurahan Padang Pasir melalui Pokir Anggota DPRD Kota Padang, Iswanto Kwara.

INFONEWS- Proyek pengerjaan rehabilitasi saluran drainase di Kelurahan Padang Pasir, Kecamatan Padang merupakan bagian dari Pembangunan Saluran Drainase Paket 6.

Pekerjaan dilaksanakan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Padang, melalui dukungan Pokok Pikiran (Pokir) Anggota DPRD Kota Padang, Iswanto Kwara.

Anggota DPRD Kota Padang, Iswanto Kwara, menegaskan bahwa rehabilitasi saluran drainase ini merupakan tindak lanjut dari aspirasi warga yang telah lama disampaikan.

“Program ini menjadi bentuk dukungan kami terhadap tekad Pak Wali dalam menuntaskan persoalan banjir dan genangan air di Kota Padang,” ungkapnya.Rabu (8/10/2025)

Kepala Dinas PUPR Kota Padang, Tri Hadiyanto, menjelaskan saluran drainase ini dikerjakan sepanjang 150 meter di depan Puskesmas Padang Pasir dan Masjid Sahara. 

Pekerjaan dilaksanakan secara kontraktual selama 90 hari dengan total anggaran lebih kurang Rp587 juta.

“Tujuannya untuk mengurangi potensi genangan air di kawasan padat aktivitas ini. Selain berada di pusat kota, di sekitar lokasi juga terdapat fasilitas publik seperti puskesmas dan masjid,” jelas Tri.

Ia menambahkan, Pemerintah Kota Padang menargetkan dalam lima tahun ke depan tidak ada lagi kawasan rawan banjir di wilayah Kota Padang.

“Upaya perbaikan dan pemeliharaan drainase akan terus kita lakukan secara berkelanjutan agar sistem pengendalian banjir di Kota Padang semakin efektif. Kita juga berharap partisipasi warga dalam menjaga lingkungan, termasuk drainase,” imbuhnya. (*)

 

INFONEWS-Sebagai upaya menanamkan kecintaan terhadap transportasi publik sejak usia dini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat melalui Tim Angkutan dan Pemasaran Angkutan Penumpang memfasilitasi sebanyak 326 siswa/i Taman Kanak-kanak dalam kegiatan edukasi dan perjalanan wisata menggunakan transportasi kereta api. Perjalanan rombongan ini menggunakan KA Minangkabau Ekspres dengan relasi Stasiun Pulau Aie – Stasiun Bandara Internasional Minangkabau (BIM) pada Rabu (8/10).

Kegiatan edukatif ini terbagi menjadi dua kelompok, yaitu 130 peserta dari TK Pertiwi Dharma Wanita Kabupaten Sijunjung yang mengikuti Edukasi Transportasi Kereta Api di Stasiun Padang (Peron Bandara) dan 196 peserta dari TK Pertiwi 1 Kota Padang yang mengikuti Edukasi Transportasi Udara di Stasiun BIM dan Bandara Internasional Minangkabau bersama tim KAI Divre II Sumbar dan Angkasa Pura Indonesia.

Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Humas, menjelaskan bahwa kegiatan ini dirancang agar anak-anak dapat mengenal lebih dekat dunia transportasi publik, baik yang berbasis rel maupun transportasi udara.

“Dalam kegiatan edukasi transportasi kereta api di Stasiun Padang, anak-anak mendapatkan penjelasan menarik mengenai profesi petugas KAI, sistem transportasi kereta api di Sumatera Barat, tata cara pemesanan tiket, proses boarding, hingga praktik naik ke atas kereta api. Para peserta juga mendapatkan souvenir menarik dari KAI sebagai bentuk apresiasi dan kenang-kenangan dari kegiatan ini” kata Reza.

Sementara itu, pada edukasi transportasi udara di Stasiun BIM, para peserta dikenalkan pada berbagai aspek operasional bandara, mulai dari pengenalan area, petugas yang bekerja di bandara, hingga proses pembelian tiket dan prosedur masuk ke area bandara.

Sebagai informasi, berikut ketentuan bagi masyarakat atau lembaga pendidikan yang ingin mengajukan perjalanan rombongan KA Lokal dan kegiatan edukasi bersama KAI Divre II Sumatera Barat:
a. Rombongan minimal berjumlah 20 orang.
b. Surat permohonan diajukan mulai 14 hari hingga selambat-lambatnya 8 hari sebelum jadwal keberangkatan.
c. Surat permohonan berisi:
 - Nama rombongan
 - Nama perwakilan dan nomor HP yang dapat dihubungi
 - Jumlah anggota rombongan
 - Daftar nama dan nomor identitas/NIK
 - Jadwal keberangkatan (hari, tanggal, dan jam)
 - Relasi perjalanan
d. Tiket wajib bagi penumpang berusia 3 tahun ke atas dan disertai nomor identitas/NIK.
e. Anak di bawah usia 3 tahun yang ingin duduk sendiri wajib memiliki tiket.
f. Pembayaran dilakukan melalui nomor virtual account.
g. Setelah pembayaran lunas, akan dibuatkan berita acara kesepakatan.
h. Pembatalan, pengembalian biaya, perubahan jadwal, dan perubahan jumlah penumpang tidak diperkenankan setelah pembayaran dilakukan.
i. Rombongan wajib hadir minimal 30 menit sebelum jadwal keberangkatan.
j. Petugas loket akan menghubungi perwakilan rombongan jika tiket telah selesai dicetak.
k. Seluruh peserta wajib mematuhi aturan yang berlaku di PT KAI (Persero).

Untuk rombongan yang ingin melaksanakan edukasi transportasi udara di Bandara Internasional Munangkabau, dapat melakukan koordinasi lebih lanjut dengan pihak Angkasa Pura Indonesia.

Melalui kegiatan ini, KAI Divre II Sumatera Barat berharap dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap transportasi publik sejak dini, sekaligus memperkenalkan peran penting transportasi kereta api dan udara dalam mendukung mobilitas masyarakat.

“Melalui kegiatan edukatif seperti ini, kami ingin menanamkan kecintaan terhadap transportasi publik sejak dini, agar anak-anak tumbuh menjadi generasi yang peduli terhadap pentingnya layanan transportasi yang aman, nyaman, dan ramah lingkungan,” tutur Reza.

Lebih lanjut, Reza menambahkan bahwa kegiatan kolaboratif ini menjadi bagian dari komitmen KAI dalam menghadirkan program edukatif yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya anak-anak. Selain sebagai sarana pembelajaran yang menyenangkan, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat kesadaran akan pentingnya menggunakan transportasi umum sebagai pilihan mobilitas yang aman, efisien, dan berkelanjutan.

“Kami berharap kegiatan ini menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak untuk mengenal lebih dekat dunia transportasi, baik yang berbasis rel maupun transportasi udara. Harapan kami, kecintaan terhadap transportasi publik ini akan tumbuh dan berlanjut hingga mereka dewasa nanti,” tambahnya.

“Dengan kegiatan ini, KAI Divre II Sumbar terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan edukasi transportasi kepada masyarakat sejak usia dini. Melalui sinergi dengan berbagai pihak, KAI berupaya menumbuhkan kesadaran akan pentingnya penggunaan transportasi publik yang aman, nyaman, dan berkelanjutan, sekaligus memperkuat peran KAI sebagai mitra masyarakat dalam membangun budaya bertransportasi yang lebih baik di masa depan khususnya di provinsi Sumatera Barat” tutup Reza.(*)

 

Infonews - Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) berfungsi sebagai pengelola dan penyampai dokumen yang dimiliki oleh badan publik sesuai dengan amanat UU 14/2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.


Dengan keberadaan PPID maka masyarakat yang akan menyampaikan permohonan informasi lebih mudah dan tidak berbelit karena dilayani lewat satu pintu.


"Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, Bawaslu Mentawai akan memperluas jangkauan informasi pengawasan di ruang publik" sebut Ketua Bawaslu Mentawai, Nasrullah Siritoitet, Rabu (8/10/2025).


Dalam meningkatkan pengelolaan PPID ini, pihaknya masif melakukan sosialiasi di berbagai instansi agar fungsi PPID dalam keterbukaan informasi publik berjalan dengan baik.


Langkah ini, kata dia menjadi komitmen Bawaslu Mentawai untuk memperluas jangkauan informasi pengawasan sekaligus mengajak masyarakat aktif dalam menjaga transparansi dan partisipasi publik.


"Ini salah satu strategi yang bisa kita ambil untuk meningkatkan kualitas pelayanan informasi dengan melaksanakan keterbukaan informasi publik melalui PPID" terangnya.


Dalam hal ini sangat penting di lakukan publikasi secara masif kepada masyarakat untuk membangun citra baik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat dan melaksanakan penanganan aduan masyarakat secara cepat dan tepat.


"Inovasi dalam pelayanan informasi perlu untuk terus dikembangkan baik melalui pelayanan tatap muka, pelayanan secara daring sangat diinginkan masyarakat termasuk pembuatan konten-konten berupa pelaksanaan kegiatan, kebijakan, infografis layanan yang ada, tips dan informasi lain yang bermanfaat bagi masyarakat" tuturnya.


Lanjut di sampaikan, Informasi merupakan kebutuhan pokok setiap orang. Hak memperoleh informasi merupakan hak asasi manusia. Keterbukaan informasi publik merupakan sarana dalam mengoptimalkan pengawasan publik.


"Peran PPID di lembaga Bawaslu Mentawai  dalam pelayanan dan penyediaan informasi perlu kita kembangkan dan di perluas" tukasnya.



Editor : Tim Redaksi


 

Infonews - Dalam menjalankan aktivitas ditengah masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) selalu memberikan wejangan dan motivasi kepada mitra karib yang berada di desa binaan.


Tujuan yang di lakukan ini agar kedekatan dengan warga binaan terus terjalin dengan baik serta sebagai penunjang tugas kedepan.


Dalam kegiatan komsos kali ini, Babinsa Koramil 02/Muara Siberut, Serka Sopiandi sharing dengan salah satu warga nelayan Dian warga Desa Maileppet, Kecamatan Siberut Selatan, Kepulauan Mentawai, Rabu (8/10/2025).


Komunikasi sosial yang di bangun Babinsa ini membahas perkembangan aktivitas nelayan di wilayah binaan termasuk dengan aparatur desa yang berada di wilayahnya.


Komsos yang kita lakukan ini bagaimana terwujud silahturahmi yang baik agar kegiatan yang di laksanakan berjalan dengan lancar" pungkasnya.



Editor : Tim Redaksi

 

Ketua DPRD Kota Padang, Muharlion beserta Komisi IV DPRD Kota Padang lakukan peninjauan SPPG MBG di Kota Padang.

INFONEWS-Ketua DPRD Kota Padang, Muharlion beserta Komisi IV DPRD Kota Padang lakukan peninjauan SPPG MBG di Kota Padang di dua titik  yaitu dapur Sentra Pangan dan Pemberdayaan Gizi (SPPG) yang berada di Batalyon Infanteri (Yonif) 133/Yudha Sakti Kecamatan Padang Timur, serta salah satu Dapur MBG (Makan Bergizi Gratis) di kawasan Parupuk Tabing, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang Selasa (7/10/2025).

Muharlion mengatakan Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan pelaksanaan program MBG di Kota Padang berjalan sesuai dengan standar operasional, sekaligus mengantisipasi agar tidak terjadi kasus keracunan makanan seperti yang sempat terjadi di beberapa daerah yang ada di luar Sumbar maupun Sumbar.

Muharlion mengatakan saat ini baru sekitar 17 SPPG yang beroperasi di kota Padang dimana idealnya untuk menyuplai MBG di Kota Padang secara keseluruhan memerlukan sekitar 82 SPPG di Kota Padang.

“Kedepannya harus ditingkatkan operasionalnya, kedepan kita mendorong agar sisanya segera di operasionalkan. Kita juga mendengar ada yang sudah booking namun masih belum beroperasi, mungkin perwakilan MBG per kecamatan bisa melaporkan hal tersebut kepada kami mana yang masih belum beroperasi,”katanya.

Lebih lanjut, Muharlion mengatakan bahwa sidak ini juga bertujuan untuk belajar dari pengalaman daerah lain, seperti di Kabupaten Agam, di mana sempat terjadi kasus keracunan massal dari makanan program bergizi. Ia menekankan pentingnya evaluasi agar kejadian serupa tidak terulang di Kota Padang.

“Tujuan kita melakukan peninjauan ini adalah untuk mengantisipasi dan belajar dari pengalaman di daerah lain. Kita ingin memberikan pelayanan terbaik bagi anak-anak dan mengurangi risiko keracunan di Kota Padang,” ungkapnya.

Dari hasil tinjauan, Muharlion menemukan bahwa ada beberapa dapur SPPG yang menyalurkan makanan dalam dua shift.  Hal ini, menurutnya, perlu pengawasan ekstra untuk memastikan makanan tetap dalam kondisi layak konsumsi hingga sampai ke tangan siswa.

Lalu berkaitan dengan beberapa postingan yang memperlihatkan makanan MBG dibawa pulang oleh siswa, Muharlion memberikan perhatian khusus. Ia menekankan bahwa makanan MBG seharusnya dikonsumsi di sekolah, bukan dibawa pulang.

“Menurut keterangan ahli gizi, makanan dari program ini tidak boleh dikonsumsi lebih dari enam jam setelah disiapkan. Misalnya, anak SD dimana jadwal pemberian MBG kepada mereka dipagi hari, sedangkan mereka pulang pada jam satu atau dua siang, tentu sudah melewati batas waktu aman konsumsi.”tegasnya.

Demikian, ia meminta pihak sekolah agar ikut berperan aktif dalam pengawasan, memastikan makanan dikonsumsi sesuai jadwal yang ditetapkan dan tidak disimpan terlalu lama demi menghindari kejadian keracunan yang diduga akibat MBG kedepannya di Kota Padang.(*)

 




INFONEWS-Sepanjang periode Januari hingga September 2025 (Triwulan III), PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat telah melayani sebanyak 1.493.402 penumpang. Angka ini meningkat 11,3 persen dibanding periode yang sama pada 2024 dengan total 1.341.526 penumpang.

Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Shahab menjelaskan peningkatan volume penumpang ini didorong oleh penambahan frekuensi perjalanan, peningkatan kapasitas tempat duduk, serta tingginya minat masyarakat dalam menggunakan moda transportasi kereta api.

Pertumbuhan ini menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan kereta api terus meningkat. Masyarakat kini semakin menyadari bahwa kereta api merupakan solusi transportasi publik yang efisien dan ramah lingkungan,” ujar Reza.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pelanggan atas kepercayaannya, seraya menegaskan komitmen KAI untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, keselamatan, dan kenyamanan perjalanan.

Reza menambahkan, 5 stasiun dengan jumlah keberangkatan penumpang tertinggi pada periode tersebut adalah Stasiun Padang dengan 392.848 penumpang, Stasiun Pariaman 303.899 penumpang, Stasiun Air tawar 139.036 penumpang, Stasiun Naras 88.553 penumpang, Stasiun BIM 83.705 penumpang.

Kemudian, 5 stasiun kedatangan dengan volume penumpang tertinggi yaitu Stasiun Padang dengan 411.260 penumpang, Stasiun Pariaman 316.580 penumpang, Stasiun Air tawar 121.028 penumpang, Stasiun Naras 98.952 penumpang dan Stasiun BIM 80.859 penumpang

Dari sisi _on Time Performace_ (OTP) ketepatan waktu, KAI Divre II Sumbar berhasil mencatatkan performa yang membanggakan. Tingkat ketepatan waktu kedatangan kereta penumpang selama Triwulan III 2025 mencapai 99,58% persen, naik dari 99,34% persen pada periode yang sama tahun lalu. Sementara untuk tingkat ketepatan waktu keberangkatan kereta penumpang Triwulan III Tahun 2025 di angka 99,27 persen.

Kinerja ini didukung oleh peningkatan mutu operasional secara menyeluruh, termasuk perawatan sarana dan prasarana. Ketepatan waktu menjadi salah satu keunggulan utama transportasi kereta api yang bebas hambatan lalu lintas.

KAI Divre II Sumbar mengimbau kepada calon penumpang untuk tetap merencanakan perjalanan dan melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi Access by KAI.

Pembelian tiket melalui aplikasi Access by KAI dapat dilakukan sejak H-7 keberangkatan sehingga calon pelanggan yang memiliki rencana menggunakan KA dapat jauh-jauh hari membeli tiket tanpa takut kehabisan.

KAI juga masih menyediakan layanan loket go-show di stasiun untuk penjualan tiket yang dibuka 3 jam sebelum keberangkatan KA selama tiket masih tersedia.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan di seluruh aspek, baik di stasiun maupun di atas kereta. Keselamatan, kenyamanan, dan ketepatan waktu akan selalu menjadi prioritas kami demi mewujudkan transportasi massal yang aman, nyaman, dan berkelanjutan,” tutup Reza.(*)

 

Infonews - Menjaga situasi wilayah agar tercipta kondisi yang aman dan tentram merupakan tugas bersama buka hanya tugas aparat kemananan di wilayah.


Hal itu di sampaikan Babinsa Koramil 04/Sikakap,Kodim 0319)Mentawai, Sertu Angerango Gea saat komunikasi sosial dengan salah satu Securty TPI, Baharudin warga Dusun Sikakap Timur, Kecamatan Sikakap, Kepulauan Mentawai, Selasa (7/10/2025).


Dalam pelaksanaan tugas sebagai Securty, harus memapu memberikan pengamanan dan penertiban di tengah masyarakat, agar situasi wilayah menjadi aman dan damai.


"Tugas ini memang berat, namun kalau saling koordinasi dan kerjasama akan terasa ringan yang di lakukan secara bersama dalam menjaga wilayah" ucap Babinsa.


Kegiatan komsos ini selain memotivasi Securty dalam melaksanakan tugasnya, giat sambang ini juga terjalin silahturahmi sebagai penunjang tugas kedepan.



Editor : Tim Redaksi

Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.