Latest Post

Infonews|Mentawai - Pembangunan jalan merupakan salah satu langkah untuk percepatan akses perekonomian yang dapat mendukung perkembangan ekonomi masyarakat.


Melalui kegiatan TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai tahun 2025 melaksanakan sasaran fisik pembangunan jalan lingkar Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Dalam hal ini, Ketua tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Mabes TNI AD, Kolonel Arm Tejo Widhuro,S.Sos.,M. Si, didampingi Letkol Arm Ari Priyudono S.Sos., M.Tr. (Han) dan Mayor Rudi inf Saragi lakukan peninjauan lokasi pembangunan jalan lingkar Desa Bukit Pamewa.


Dia menyebut, memasuki hari ke-6 pelaksanaan kegiatan TMMD, progres sudah mencapai 80 persen dengan sasaran pembangunan jalan lingkar Desa bukit Pamewa sepanjang 300 meter lebar 12 meter.


Pembangunan jalan lingkar ini berhasil di laksanakan, sebut Kolonel Tejo meski telah di awali dengan pra TMMD, ini salah satu langkah untuk mengantisipasi agar tidak terjadi keterlambatan penyelesaian pekerjaan.


"Kami selaku Ketua Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Mabes TNI-AD mengucapkan terima kasih kepada pemkab Mentawai atas kerjasamanya dalam percepatan pembangunan di bumi sikerei ini" tuturnya kepada media, Rabu (26/2/2025).


Program ini, kata dia bisa terselenggara berkat kerjasama yang baik, sehingga pembangunan jalan lingkar Desa bukit Pamewa berjalan dengan lancar serta dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat.


Dia menyebut, setelah dilakukan diskusi bersama pemkab Mentawai, bahwa pembangunan jalan lingkar Desa bukit Pamewa sepanjang 3000 meter ini merupakan program awal yang tentunya akan berkelanjutan.


Namun, kata dia semua itu di hadapkan dengan kemampuan keuangan pemerintah daerah. Program ini tidak hanya sampai disini saja akan ditingkatkan, apakah di lakukan pengerasan atau melanjutkan jumlah panjang jalan, imbuhnya.


Sementara Asisten II Bidang Adminitrasi, Perekonomian dan Pembangunan Mentawai, Lahmuddin Siregar menyebut, kegiatan TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai dengan sasaran pembangunan jalan lingkar Desa bukit Pamewa, bagaimana bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Dikatakan, pembangunan jalan ini secara tidak langsung terbuka akses perekonomian serta masih banyak lagi lahan yang belum tergarap, nah dengan di buka jalan tersebut lebih muda masyarakat untuk mengelolanya.


"Prinsipnya akses jalan ini merupakan jantung perekonomian masyarakat, melalui satgas TMMD di harapkan terbantu pemkab Mentawai untuk membuka ruas jalan yang menjadi tumpuan masyarakat" tutupnya mengakhiri, (Ers).



Editor : Tim Redaksi



Infonews|Mentawai - Ketua Tim (Katim) Pengawasan dan Evaluasi (Wasev), Kolonel Arm Tejo Widhuro,S.Sos.,M. Si, didampingi Letkol Arm Ari Priyudono S.Sos., M.Tr. (Han) dan  Mayor Rudi inf Saragi berikan tali asih kepada masyarakat.


Penyerahan tali asih ini usai melihat pembangunan MCK di Desa Bukit Pamewa serta lokasi rehab RTLH sebanyak 10 unit di Dusun Mapadegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai, Selasa (25/2/2025).


“Tali asih yang kita berikan kepada masyarakat ini berupa bahan sembako, semoga bermanfaat bagi warga yang membutuhkan” tutur Kolonel arm Tejo.


Pemberian tali asih kepada warga di mulai dari Katim Wasev, di lanjutkan, Anggota DPRD Mentawai Manual Simamora, Asisten II Administarsi, Perekonomian dan Pembangunan, Lahmuddin Siregar, Kasat Binmas Polres Mentawai, AKP Sianturi, Kasintel Kejari Mentawai, Kasdim 0319/Mentawai dan  Kepala Desa Tuapeijat.


Bantuan sembako itu berupa, Beras 5 Kg, Minyak Goreng 2 liter, Telor 15 butir, Gula 1 Kg dan Teh satu kotak yang di kemas dalam bungkus karton. Adapun yang menerima bantuan tali asih ini merupakan warga Desa Bukit Pamewa, Dusun Mapadegat dan Dusun Jati.


“Bantuan yang kita berikan iniemberikan manfaat bagi warga setempat dan dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari” imbuhnya.


Dansatgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai, Letkol Inf Restu Petrus Simbolon, S.I.P., M.I.P menuturkan, bantuan tali asih berupa sembako ini merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.


Selain itu bantuan sembako ini salah satu upaya TNI membantu kesulitan masyarakat, ujarnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Satgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Mentawai melaksanakan sosialisasi Percepatan Penurunan Stunting melalui intervensi spesifik dan Sensitif di halaman kantor Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Selain itu juga melakukan sosialisasi penggerakan dukungan masyarakat untuk melakukan pengendalian penyakit prioritas melalui pemeriksaan penyakit tidak menular  yang di sampaikan Dinas Kesehatan Mentawai.


Dansatgas TMMD Ke-123,  Letkol Inf Restu Petrus Simbolon, S.I.P., M.I.P menyebut tujuan sosialisasi ini meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi seimbang


"Masyarakat diharapkan memahami betapa pentingnya gizi seimbang, terutama bagi ibu hamil dan anak-anak usia dini" sebutnya.


Dalam hal ini perlu menjaga pola hidup sehat dengan menanamkan kesadaran akan pentingnya pola hidup sehat seperti menjaga kebersihan lingkungan, sanitasi yang baik dan aktivitas fisik yang cukup.


Dikatakan, mengenai dampak buruk stunting terhadap tumbuh kembang anak, baik secara fisik maupun mental perlu dilakukan edukasi agar masyarakat mengetahui definisi stunting, faktor-faktor penyebabnya, dan bagaimana cara mengidentifikasinya.


"Prinsipnya sosialisasi ini untuk memberdayakan masyarakat agar berperan aktif dalam upaya pencegahan stunting dan menciptakan generasi masa depan, pungkasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi





Infonews|Mentawai - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123,Kodim 0319)Mentawai tahun 2025 tidak hanya melaksanakan kegiatan sasaran fisik juga ada non fisik.


Sasaran non fisik itu satgas TMMD ke-123 melaksanakan sosialisasi wawasan kebangsaan di SMAN 2 Sipora, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai, Selasa (25/2/2025).


Pelda Arman anggota Satgas TMMD ke 123 selaku narasumber menyampaikan, pentingnya pemahaman tentang wawasan kebangsaan bagi pelajar guna menanamkan sikap nasionalisme bagi para generasi muda harapan bangsa.


"Wawasan Kebangsaan juga pengembangan  nilai-nilai luhur yang tercermin dalam Pancasila dan UUD 1945" sebutnya.


Dia menyebut, kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan ini berlangsung selama satu hari yang di berikan kepada pelajar dan kegiatan ini merupakan Kegiatan teritorial yang belakangan gencar dilakukan Kodim 0319/Mentawai dan jajarannya untuk membina para siswa.


"Menteri wawasan kebangsaan ini di harapkan memberikan dapat dampak positif bagi generasi muda" harapnya.


Dikatakan, sosialisasi wawasan kebangsaan ini untuk mengulas kembali pemahaman siswa akan jati diri negara Indonesia sebagai negara yang banyak akan keanekaragaman.


"Sehingga mereka akan lebih mencintai dan bangga kepada negara kita tercinta" tutupnya mengakhiri



Editor : Tim Redaksi



Infonews|Mentawai - Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Kunjungi Kepulauan Mentawai disambut Asisten II Pemkab Mentawai, Lahmuddin Siregar di dampingi Kadis PUPR Mentawai dan anggota DPRD di Bandara Udara Mentawai.


Keberangkatan Ketua tim Wasev TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai tahun 2025 bersama rombongan bertolak dari Bandara Minang Kabau (BIM) menggunakan pesawat Susi air dengan nomor penerbangan SI7305.


Tim Wasev yang melakukan kunjungan ke Mentawai itu Kolonel Arm Tejo Widhuro,S.Sos.,M. Si, Letkol Arm Ari Priyudono S.Sos., M.Tr. (Han) di dampingi Mayor Rudi inf Saragi.


Rombongan Wasev bertolak dari Bandara Minang Kabau (BIM) pukul 07.00 WIB, dinperkirakan tiba di Bandara Udara Mentawai sekitar pukul 07.45 WIB. Kemudian di lanjut ke Kantor Bupati Mentawai untuk sarapan.


Agenda selanjutnya Tim Wasev mendengarkan paparan dari Pemkab Mentawai terkait pelaksanaan sasaran fisik pembukaan jalan lingkar Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai sepanjang 3000 meter.


Berikutnya rombongan tim Wasev menuju Poskodal TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai di Desa Bukit Pamewa  melakukan peninjauan. Di lokasi dimlakukannpenyuluhan kesehatan dari Dinkes Mentawai.


Kemudian di lanjutkan dengan penyerahan sebanyak 50 bungkus sembako kepada ibu hamil dan stunting serta di lanjutkan peninjauan MCK dirumah Pak Herman dan Pak Chandra di Desa Bukit Pamewa sekaligus pembagian sembako 10 bungkus, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Pengerjaan rehab RTLH milik Ibu Nuria Tatubeket di Dusun Mapadegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai sudah berjalan 30 persen.


Tahap demi tahap penyelesaian pekerjaan rehab rumah warga kurang mampu yang berada di dua lokasi Dusun Mapadegat dan Dusun Jati terus berlangsung di kerjakan satgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai.


Serma Suhardi Hutabarat, selaku Koordinator lapangan menyebut, progres penyelesaian rehab rumah sebanyak 10 unit di dua dusun, desa Tuapeijat, kecamatan Sipora utara terus di berjalan.


"Kondisi pengerjaan rehab rumah ibu Nuria Tatubeket, progresnya sudah 30 persen" sebut Serma Suhardi Hutabarat, Selasa (25/2/2025).


Dia menyebut, pengerjaan rehab rumah di Dusun Mapadegat total seluruhnya sebanyak 6 unit, semuanya dalam tahap berjalan dan berproses.


"Kita harapkan segera rampung dan pengerjaan rehab tidak terlalu berat, karena dinkerjakan secara gotong royong" tuturnya.


Tahap selanjutnya, selesai pemasangan atap di lakukan pengecoran lantai, pemasangan dinding rumah dan pemasangan sanitasi, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Unit reskrim Polsek Siberut berhasil mengamankan seorang pemuda inisial YSS (19) setelah melakukan aksi tindak pidana pencurian motor di teras rumah warga 


Pelaku berhasil di tangkap dirumah temannya oleh tim gabungan yang di pimpin Waka Polsek Siberut di Dusun Puro, Desa Muara Siberut sekira pukul 11.30 WIB, Minggu 23 Februari 2025.


Kapolsek Siberut, AKP Yahya N.S., S.H menuturkan, aksi pencurian motor yang di lakukan pelaku ini kejadiannya pada hari Selasa (18/2/2025) sekira pukul 05.30 WIB.


"Saat korban hendak keluar rumah, terkejut melihat sepeda motornya yang diparkir di teras rumah hilang. Dari kejadian itu korban melaporkan ke Polsek Siberut" terangnya.


Dari informasi itu, unit Reskrim Polsek Siberut melakukan penyelelidikan dan berhasil mengamankan pelaku bersama barang bukti sepeda motor merek Honda Beat warna biru putih dengan nomor polisi BA 6681 QG. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 15 juta.


Kapolres Kepulauan Mentawai, AKBP Rory Ratno A., S.E., M.M., M.Tr.Opsla., mengapresiasi Polsek Siberut dalam upaya melakukan penangkapan tindak pidana pencurian sepeda motor yang di lakukan pelaku.


"Kita berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan keselamatan termasuk barang berharga lainnya" ucap Kapolres.


Dia juga menegaskan, Polres Mentawai selalu terbuka untuk menerima laporan masyarakat apapun bentuk kejadian yang terjadi di wilayah hukum polres Kepulauan Mentawai. 


"Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat, serta memberikan pelayanan yang optimal dalam menangani aduan dan laporan masyarakat" tukasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi




Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.